article Ketahui Fuel Filter, Cara Kerja Serta Perawatannya Disini! cover image
08 November 2024 PT Badja Abadi Sentosa

Ketahui Fuel Filter, Cara Kerja Serta Perawatannya Disini!

Beranda > Artikel > PT Badja Abadi Sentosa > Ketahui Fuel Filter, Cara Kerja Serta Perawatannya Disini!

Fuel filter merupakan komponen penting khususnya dalam menyaring kotoran atau partikel yang terbawa bensin maupun bahan bakar sejenisnya. Komponen ini ada di sistem bahan bakar sebuah kendaraan, baik itu kapal, mobil, maupun kendaraan lain dengan penggunaan karburator.

 

Baca Juga : Jangan Remehkan, Ini Tanda Mesinmu Butuh Fuel Filter Replacement

 

Pengotor dalam bahan bakar yang tidak tersaring dapat mempengaruhi kinerjanya sebagai penggerak kendaraan. 

 

Untuk itu, kehadiran komponen filter bahan bakar sangat penting dalam menjaga kesehatan mesin kendaraan. Ketahui lebih lanjut terkait pengertian serta kegunaannya pada uraian di bawah ini, salah satu produk yang relevan adalah Fuel Flow Meter / Meteran Solar 4 Digit:

 

Pengertian Fuel Filter dan Kegunaannya


Alat ini memegang peran penting dalam mengkondisikan kinerja mesin supaya dapat bekerja secara optimal. Lantas sudah tahukah Anda pengertian dan kegunaannya? Berikut adalah ulasannya!

 

Komponen dalam sistem bahan bakar yang memainkan peran penting dalam memfilter partikulat dan kotoran sebelum mencapai mesin. Apabila kotoran menumpuk di mesin dapat menyebabkan masalah serius pada kendaraan Anda.

 

Ukuran dari komponen ini cukup kecil namun sangat krusial dalam mengoptimalkan kinerja mesin serta mencegahnya dari kerusakan. Komponen mesin lainnya dapat mengalami kerusakan fatal apabila pengotor dalam bahan bakar tidak dapat disaring dengan baik.

 

Secara umum, kegunaan dari filter adalah melindungi komponen kritis pada sistem fuel. Dengan cara menyaring kotoran yang mungkin terbawa oleh bahan bakar. 

 

Secara tidak langsung alat ini berkontribusi dalam mencegah kerusakan dan pembengkakan biaya akibat perbaikan mesin tersebut.

 

Adapun fungsi lainnya adalah untuk menurunkan debit alir bahan bakar, menyaring elemen air, serta mencegah terjadinya penyumbatan pada saringan bahan bakar.

 

Cara Kerja dari Penyaring Bahan Bakar


Komponen ini umumnya ada di jalur fuel yakni berada di antara mesin dengan tangki fuel kendaraan. Saat bensin atau bahan bakar lainnya mengalir dan menuju filter, proses penyaringan akan terjadi secara otomatis, lihat juga produk Flotech Fuel Flow Meter / Meteran Solar 3 Digit

 

Untuk mencegah terjadinya kerusakan besar atau permanen pada mesin kendaraan, rajin-rajinlah melakukan perawatan atau mengganti filter dengan yang baru. Pasalnya filter dengan kondisi kotoran yang menumpuk dapat mengurangi laju alir dari fuel sehingga mengakibatkan tekanan yang tinggi.

 

Hal ini jika dibiarkan begitu saja dapat mempengaruhi performa kerja mesin, sehingga tidak menjadi optimal lagi.

 

Tips Merawat dan Menjaga Agar Kinerja Alat Optimal


Ada beberapa tips untuk menjaga kinerja filter tetap dalam kondisi tetap baik. Apa saja tipsnya? Berikut ulasannya:

Fuel filter untuk mobil

1. Melakukan Pemeliharaan


Pemeliharaan secara berkala yang sangat direkomendasikan adalah setiap 20 ribu hingga 40 ribu km. Anda bisa menyesuaikan dengan rekomendasi pabrik dan bergantung dengan kondisi penggunaan serta model kendaraan.

 

2. Fuel Filter Berkualitas Unggul

 

Tips berikutnya adalah menggunakan bahan bakar dengan kualitas unggul. Hal ini guna mencegah bahan bakar terkontaminasi dengan partikular pengotor.

 

3. Kenali Gejala Masalah


Filter perlu diganti jika mesin tidak dapat distarter atau tidak bisa hidup. Adapun gejala lainnya yakni konsumsi fuel boros, mesin mengalami penurunan performa menjadi tidak bertenaga dan sering ada masalah cek engine.

 

Gejala umum yang mudah ditandai adalah kebocoran pada bahan bakar, sulit menghidupkan mesin, serta penurunan performa mesin. Jika merasakan gejala tersebut, sebaiknya untuk segera mengganti filter.

 

Itulah beberapa uraian terkait pengertian, kegunaan, cara kerja, bahkan tips dalam menjaganya. Apabila filter Anda sudah waktunya untuk diganti, pesan dan beli di penyedia sparepart yang terpercaya dan menyediakan produk berkualitas tinggi.

 

Dapatkan Produk Terbaik Hanya Di Teknik Saurus!


Apakah Anda mencari tempat penyedia spare part mesin-mesin industrial dengan kualitas unggul dan lengkap? Teknik Saurus hadir sebagai distributor resmi brand ternama dengan berbagai produk unggulan. Salah satu produk yang bisa Anda dapatkan adalah penyaring ini untuk mobil maupun kendaraan lainnya.

 

Penasaran dengan spesifikasi dan harga yang kami tawarkan? Anda bisa mengunjungi store offline kami di alamat Komplek Glodok Jaya, Jalan Hayam Wuruk, Ruko nomor 90, Jakarta. Atau menghubungi tim kami melalui nomor 021-6263731. 

 

Segera dapatkan produk yang Anda inginkan melalui kami, baik itu fuel filter maupun sparepart lainnya. Manfaatkan fitur chat yang ada di halaman penawaran kami, Teknik Saurus. Bersama kami, kebutuhan mesin industrial Anda dijamin aman. 

Loading...